Multi Inti Digital Bisnis atau MDB adalah salah satu bidang usaha yang didirikan dan dikembangkan oleh Multi Inti Sarana Group. Era digital yang semakin maju di jaman milineal ini membuat perusahaan tersebut juga mengembangkan usahanya di bidang digital. MDB kini memiliki 5 produk digital menggunakan basis aplikasi yang siap melayani masyarakat dengan sepenuh hati.

 

5 Produk Multi Inti Digital Bisnis yang Bisa Anda Rasakan

Berikut ini 5 produk digital berbasis aplikasi yang bisa Anda rasakan :

  1. E-Recycle

Produk pertama dari Multi Inti Digital Bisnis adalah E-Recycle atau Multi Inti Waste Mangement yang merupakan proses olah sampah dengan basis aplikasi mobile. Sampah yang kita miliki nantinya akan ditukar dengan reward point. Kita nggak perlu khawatir karena sampah akan dijemput langsung ke alamat. Yang perlu dilakukan cuma memanggilnya dengan proses mudah melalui aplikasi yang telah disediakan perusahaan.

 

  1. Capsule Bus

Capsule Bus merupakan transportasi umum berbasis online yang akan menjemput dan mengantar kita kemana pun. Produk ini memberikan pelayanan yang aman dan nyaman kepada setiap penggunanya. Tidak hanya itu saja, tampilan aplikasi yang user friendly juga akan membuat pengguna mudah menggunakannya. Enggak perlu susah-susah bawa uang tunai, karena pembayaran bisa dilakukan menggunakan uang elektronik. Proses transaksi yang terjadi juga cepat dan mudah untuk dilakukan semua orang.

 

 

  1. Digital Loyalty

Digital Loyalty merupakan konsep baru yang dibuat di bidang Customer Relation Management. Konsep ini menggunakan, menerapkan, serta meningkatkan kepuasan untuk pelanggan dari berbagai transaksi digital yang dilakukan. Strategi ini kemudian diimplementasikan dengan single application multifungsi. Fungsi yang dimaksimalkan diantaranya adalah Rewards Card, Loyalty Card, Points Card, Club Card, Advantage Card, Privilege Card, serta Member Card.

 

  1. Digital Logistics

Produk dari Multi Inti Digital Bisnis selanjutnya adalah Digital Logistics. Produk ini memberikan penawaran berupa paket lengkap untuk para pelaku bisnis industri logistik. Terdapat tiga layanan dari produk ini yang bisa kita nikmati. Layanan tersebut di antaranya adalah Logistics Consulting Service, Logistics Managed Service, serta Logistics Software as a Service.

 

  1. Digital Cooperative

Digital Cooperative juga memberikan penawaran pelayanan kepada merchant-merchant serta untuk koperasi itu sendiri tentu saja. Menggunakan proses yang terintegrasi satu sama lainnya sehingga transaksi online bisa dilakukan di mana saja. Dengan proses transaksi digital, kita enggak perlu lagi membawa uang tunai dalam jumlah yang besar. Saldo simpanan dan poin juga dapat menambah proses transaksi menjadi lebih mudah dan cepat.

 

Oke Moms, itu tadi 5 produk digital berbasis aplikasi yang dihadirkan oleh Multi Inti Digital Bisnis. Multi Inti Sarana Group sebagai perusahaan induk masih memiliki layanan lainnya yang bisa Mommies kunjungi di multiintisarana.com. Semoga informasi tersebut dapat membantu kalian yang menginginkan kemudahan di jaman milenial ini ya.

 

Salam smart!