Untuk membuka usaha kuliner, biasanya dibutuhkan modal yang besar untuk mempersiapkan banyak aspek. Misalnya ruang untuk memasak, karyawan, layanan jasa pesan antar yang cepat dan masih banyak lagi, termasuk membuat pembukuan keuangan yang rapih. Nah, untuk mengatasi masalah tersebut, pelaku usaha harus melakukan pengelolaan dengan benar, termasuk menghemat anggaran, dengan memakai cloud kitchen.
Dengan makin banyaknya permintaan konsumen untuk melakukan pembelian lewat layanan pesan antar, pengelola bisnis tentu harus menjawab tantangan tersebut. Hadirnya dapur siap huni bisa digunakan untuk membuat pesanan pelanggan tanpa perlu membuka franchise baru. Berikut adalah beberapa fakta menarik mengenai dapur modern ini.
Table of Contents
Ketahui Fakta Menarik Tentang Cloud Kitchen di Indonesia
1. Konsep Cloud Kitchen
Untuk beberapa orang, konsep dari dapur awan ini memang masih asing, ia merupakan dapur yang dibuat untuk memasak makanan, namun tidak hanya untuk satu restoran atau franchise saja. Di dapur macam ini, jamak dit emukan lebih dari dua franchise makanan menggunakan ruang yang disediakan.
Dengan begitu, ia bisa memberikan budget sewa yang rendah untuk pelaku usaha karena memberikan dapur tambahan tanpa perlu membuka cabang baru. banyak cloud kitchen yang memiliki lokasi lebih dekat dengan konsumen, sehingga memudahkan proses pesan antar.
Berbeda dengan konsep dapur biasa yang memiliki sifat lebih private, dapur tipe ini memang fokus untuk melayani layanan pesan antar yang dibuat oleh konsumen. Sehingga mereka tidak perlu datang langsung ke restoran utama yang lokasinya lebih jauh.
2. Memiliki Infrastruktur yang Baik
Meskipun dipakai bersama, bukan berarti barang-barang memasak yang disediakan terbatas atau disediakan seadanya saja loh ya. Alat masak yang digunakan untuk dapur tipe ini memiliki kualitas yang baik demi menjaga cita rasa makanan lebih enak dan memudahkan dalam memasak.
Misalnya dapur awan yang disediakan oleh everplate.co.id . Fasilitas dan alat masak yang disediakan cukup beragam. Mulai dari power points yang menggunakan soket listrik, pipa untuk saluran air, gas, maupun wastafel yang rapi, serta tiles and floorings yang akan memudahkan karyawan memasak di cloud kitchen.
3. Memiliki Keamanan yang Terjamin
Para business owner tentu tidak ingin menggunakan dapur di luar restoran yang tidak memiliki keamanan baik. Selain membuat karyawan merasa kurang nyaman, ini juga bisa membuat proses memasak tidak bisa dilakukan dengan ringkas.
Untuk dapur awan yang baik, mereka biasanya menyediakan sistem keamanan yang lengkap dan bisa diakses oleh pengelola kuliner jika memang dibutuhkan. Misalnya tersedia CCTV, pengontrolan hama, hingga layanan pengiriman yang lengkap, yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan bisnis kuliner yang dimiliki masing-masing pemilik usaha.
Fasilitas tersebut bisa didapatkan ketika pemilik usaha menggunakan jasa sewa cloud kitchen karena biasanya masuk dalam paket penyewaan. Misalnya disediakan layanan ekstra atau tambahan, maka pemilik bisnis bisa menambahkannya dengan harga yang jauh lebih terjangkau.
4. Lokasi yang Strategis
Keunggulan dari dapur awan adalah lokasinya yang tidak boleh diremehkan. Dapur ini biasanya memiliki lokasi yang strategis dan memiliki akses lalu lintas yang baik. Jadi para pemilik bisnis bisa menyediakan layanan pesan antar makanan dengan lebih cepat.
Konsep dapur seperti ini juga jauh lebih hemat dalam dari segi budget, sebab bisa menjangkau wilayah yang lebih luas untuk memasarkan produk, tanpa perlu membuka cabang baru yang pastinya membutuhkan budget lebih tinggi.
Demikianlah fakta menarik mengenai cloud kitchen, untuk teman-teman yang tertarik menggunakannya. Kalau boleh kasih saran, sebaiknya pertimbangkan dengan matang lokasi, budget , dan layanan yang kalian sediakan nantinya. Sehingga menggunakan tipe dapur tersebut tidak akan merugikan bisnis kalian.
Wah.. menarik ini. Aku lagi mikir mau perbaiki dapur supaya bisa juga jadi tempat rekreasi sekaligus ajang belajar bisnis. Btw praktis juga ya, kalau satu dapur bisa dipakai bersama, ini memudahkan outlet melayani pelanggan nggak harus jauh2 ke outlet pusat, bisa ke dapur awannya, hehe. Bener nggak sih?
Inovasi luar biasa nih buat para pelaku bisnis F & B ya, mbak. Bisa jadi pertimbangan menarik juga buat yg berencana punya bisnis makanan, semuanya udah komplit tinggal nyediain SDM sama bahan produksi aja. Nice info, mbak Bety.
Ini maksudnya cloud kitchen khusus untuk usaha kuliner yang tertarik untuk franchise beberapa menu gitu ya kak bety?
Kalau untuk pribadi kegedean kali ya Kak?
Aku harus baca bolak-balik nih, maksud dari cloud kitchen. Jadi, bukan berupa fisik dapur atau gimana?
Meluncur ah ke web everplate…
Makasih artikelnya…nambah informasi baru…