betykristianto.com I Klaim Asuransi Cepat – Sebagai manusia, kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi di masa depan.  Karena itu, memiliki perlindungan diri dengan cara membeli produk asuransi adalah salah satu bentuk usaha untuk mendapatkan ketenangan pikiran. Tapi, semua akan kembali sia-sia jika pada akhirnya proses klaim asuransi itu berbelit-belit, sulit, dan lama.

Agar terhindar dari kesulitan saat klaim asuransi di masa depan, kita harus pandai-pandai memilih jenis dan tentu saja penyedia asuransi yang paling tepat dan sesuai dengan kebutuhan. Jangan asal ikut-ikutan teman, tapi semua harus dipertimbangkan masak-masak.

 

Tips Agar Klaim Asuransi Cepat Cair dan Tidak Ditolak

Buat kamu yang penasaran apa saja sih yang dibutuhkan agar proses klaim asuransi kita cepat cair dan tidak ditolak, berikut ini beberapa hal yang bisa dijadikan pertimbangan.

#1 Teliti dengan cermat polis yang ditawarkan

Salah satu masalah terbesar masyarakat kita adalah: malas membaca, termasuk saat membeli polis asuransi. Padahal, semua manfaat serta hak dan kewajiban masing-masing pihak sudah tercantum dengan jelas di dalam berkas polis yang diberikan oleh agen asuransi.

Biasanya, perusahaan asuransi memberi waktu sekitar 2 minggu bagi calon nasabah untuk membaca dan mempelajari polis tersebut. Bacalah dengan saksama dan jangan terburu-buru, agar semua informasi bisa terserap dengan baik. Jangan sampai karena ketidaktelitian kita, berujung ditolaknya klaim di masa depan.

#2 Pelajari dan pahami pengecualian manfaat dalam polis

Tak hanya manfaat polis yang harus kita pahami. Pengecualian manfaat polis juga sangat penting untuk diketahui, supaya kita benar-benar mengerti hak sebagai nasabah serta batasan-batasan yang ada. Jadi, nggak akan ada ceritanya klaim asuransi ditolak karena termasuk dalam pengecualian manfaat polis.

#3 Jujur mengisi Surat Permohonan Asuransi

Pada saat awal proses pembelian polis, calon nasabah akan diminta mengisi Surat Permohonan Asuransi, baik asuransi jiwa maupun kesehatan. Pastikan untuk mengisi semua data yang diminta dengan jujur, agar tidak menimbulkan masalah di masa depan, termasuk ditolaknya klaim asuransimu.

#4 Lengkapi dokumen dan berkas-berkas yang diminta untuk proses klaim

Untuk mengajukan klaim asuransi, ada berkas-berkas yang harus kita serahkan, misalnya resume medis, lembar pengajuan klaim, dan lain-lain. Lengkapi dan serahkan semua berkas dan dokumen yang diminta, ya. Semakin cepat dan lengkap dokumen ini diserahkan, proses pembayaran klaim asuransi kamu semakin cepat pula cair.

 

Prudential, Perusahaan Asuransi Terpercaya untuk Keluarga

Saya sendiri memiliki beberapa asuransi untuk anak-anak. Salah satunya adalah asuransi kesehatan dari Prudential, yang well known, terpercaya, dan punya banyak rekanan pusat kesehatan yang bonafid. Selain itu, agen asuransinya juga kompeten dan berlisensi lengkap.

Yang terpenting, klaim asuransi Prudential itu tokcer. Was wes wos seperti jalan tol. Sejauh pengalaman saya, klaim asuransi di Prudential itu nggak pernah sampai berbulan-bulan apalagi nggak ada kabar gitu. Biasanya, dalam hitungan hari dana sudah cair ke rekening.

 

Berapa Lama Klaim Asuransi Prudential Cair?

tips klaim asuransi cepat

Sebelum mengajukan klaim rawat inap, pastikan polis dan manfaat asuransi kita aktif, ya. Selain itu pastikan pula kita tidak berada dalam masa tunggu, di mana kita belum bisa mendapatkan manfaat asuransi, alias belum boleh mengajukan klaim. Namun ada pengecualian untuk beberapa kasus khusus seperti kecelakaan.

Berikut ini adalah prosedur klaim rawat inap Prudential dan waktu yang diperlukan untuk pencairan klaim. Check it out!

Klaim Rawat Inap Metode Penggantian (Reimbursement)

Dalam hal ini, nasabah membayar dulu biaya perawatan di rumah sakit, kemudian mengajukan klaim reimbursement kepada Prudential. Dulu sebelum teknologi berkembang seperti sekarang ini, tiap kali mau mengajukan reimbursement, saya harus menghubungi agen asuransi, mengambil formulir pengajuan klaim, mengirimkannya ke rumah sakit, lalu meneruskan berkas dari rumah sakit kepada Prudential untuk ditindaklanjuti.

Sekarang, ada cara yang mudah dan praktis untuk melakukan klaim melalui aplikasi PULSE, yaitu dengan memasukkan nomor polis dan mengikuti langkah-langkah yang diminta. Termasuk menyerahkan dokumen dan kelengkapan berkas-berkas medis dari rumah sakit, data pemegang polis dan tertanggung, materai, dan lain-lain.

Sesuai informasi yang ada di web resmi Prudential, standar pelayanan pemberian keputusan klaim adalah 5 hari kerja setelah seluruh kelengkapan dokumen diterima. Sedangkan standar pelayanan pembayaran klaim asuransi untuk metode penggantian ini adalah 2 hari sejak klaim disetujui. Nah, agar dana kamu cepat cair dan tidak ditolak, pastikan semua syarat yang diminta sudah lengkap dan diserahkan ya.

klaim asuransi

Klaim Rawat Inap Metode Penjaminan (Cashless)

Dalam metode ini, pihak perusahaan asuransi akan memberikan penjaminan atas biaya perawatan nasabah di rumah sakit. Ada penjaminan sementara sebelum nasabah masuk rawat inap (pre-admission), penjaminan awal rawat inap, penjaminan akhir/pulang rawat inap, dan penjaminan akhir rawat jalan setelah rawat inap.

Nasabah hanya perlu memilih rumah sakit rekanan sesuai yang tercantum pada pelayanan medis 24 jam pada kartu peserta, membawa kartu identitas pemegang polis dan tertanggung serta kartu peserta, dan memilih kamar sesuai plan yang dimiliki. Namun, jika penjaminan terjadi di luar jam kerja dan hari kerja, maka sebaiknya kita membayar sendiri terlebih dahulu.

Klaim Rawat Inap Metode Penjaminan di Luar Negeri Melalui PRUMedical Network

Klaim Non Tunai (Penjaminan) di Luar Negeri berlaku bagi nasabah pemilik Manfaat Asuransi PRUPrime Healthcare (Syariah), PRUPrime Healthcare Plus (Syariah) Plan Bronze, Silver, Gold, Platinum dan Diamond, PRUSolusi Sehat (Syariah). Agar bisa melakukan klaim asuransi dengan metode ini ada beberapa syarat khusus yang harus dipenuhi, seperti pra-pendaftaran ke PRUMedical Network, pendaftaran paspor, kartu peserta, surat rekomendasi dokter, dan lain-lain.

Selain itu, nasabah juga harus memilih rumah sakit di luar negeri yang bekerja sama dengan PRUMedical Network. Untuk mengakses informasi lebih lengkap seputar klaim rawat inap di luar negeri ini, kamu bisa mengunjungi laman resmi Prudential.

Menurut pendapat saya, laman resmi Prudential ini sangat user friendly. Penataan halaman demi halaman dan kemudahan menemukan menu yang kita perlukan sangat mudah. Warnanya cerah, namun tidak menyakitkan mata. Semua informasi tersedia dengan jelas, nggak bikin bingung even buat nasabah yang suka gaptek seperti saya. Cuss buktikan sendiri kalau kamu masih penasaran.

 

Kesimpulan

Melihat dan mempelajari informasi di atas, terbukti Prudential memang perusahaan asuransi yang bonafid, terpercaya, dan berorientasi memberikan manfaat maksimal untuk nasabahnya. Karena itu, saya makin Yakin Melangkah Bersama Prudential Indonesia, dalam merencanakan ketenangan masa depan keluarga.

Menjadi sakit adalah hal manusiawi yang tidak bisa kita hindari. Karena itu, bersama Prudential, saya merasa tenang jika sewaktu-waktu terjadi hal yang tidak diinginkan, terutama untuk anak-anak. Proses klaim asuransi yang praktis, mudah dan anti ribet bikin saya nggak was-was akan menghadapi masalah saat harus berhadapan dengan rumah sakit.

Ini ceritaku bersama Prudential. Apa ceritamu?

bety kristianto

 

 

 

 

Note: Semua gambar diolah mengunakan canvapro oleh penulis.